Prajurit Dan Pns Menkav 2 Marinir Ikuti Entry Briefing Danpasmar 2

img 20240222 044112

SURABAYA | Jejakperistiwa.com – Segenap Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Menkav 2 Mar mengikuti Entry Briefing Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla., yang berlangsung di Lapangan Apel Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya. Selasa (20/02/2024).

Semangat baru, Perwira Staf Personel (Paspers) Menkav 2 Mar Letkol Mar Lutfi Arif., S.P.D., M.A.P. selaku Pater, bersama Perwira Staf Mako dan Dansatlak Menkav 2 Mar serta Marinir wilayah Surabaya menerima pengarahan dari Komandan Pasmar 2. Sebagai motivasi, memperkuat soliditas dan mempererat jiwa korsa, Danpasmar 2 bersama prajurit melakukan olahraga bersama senam militer mengawali kerjanya.

Komandan Pasmar 2 menyampaikan, “Saya mengucapkan terimakasih, bangga dan terhormat dapat bergabung bersama Prajurit Pasmar 2, kita harus tegak lurus dengan perintah Komando Atas, Komandan Korps Marinir, Kepala Staf Angkatan Laut, Panglima TNI dan Panglima tertinggi kita adalah Presiden Republik Indonesia, itulah loyalitas yang tidak bisa ditawar yang harus kita laksanakan,” tegasnya.

Sambung Danpasmar 2, jadikan satuan lebih maju sesuai dengan kecabangannya masing-masing, jadilah prajurit Korps Marinir yang profesional, modern dan tanggungjawab kepada tugas sesuai bidangnya di satuan, dengan berpedoman pada “6 Tuntutan Prajurit Korps Marinir”.

Sementara itu, Paspers Menkav 2 Mar menambahkan, “Agar seluruh Prajurit Menkav 2 Mar mempedomani apa yang disampaikan Danpasmar 2 untuk kemajuan Korps Marinir TNI AL,” imbuhnya.(Budi)

Leave a Reply

Pengaduan via WhatsApp!