Memorandum Sertijab Komandan Yonranratfib 2 Marinir

screenshot 2024 12 26 05 57 15 09 49b744a1119b10413101e3a8de88e0cd

SURABAYA | Jejakperistiwa.com –Memorandum serah terima jabatan Komandan Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir sebagai awal dari rangkaian kegiatan serah terima jabatan dari pejabat lama Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr. Opsla, kepada pejabat baru Mayor Marinir Arif Wahyudi yang dilaksanakan di Rupat Mako Yonranratfib 2 Mar, Semarung, Ujung, Surabaya. Senin (23/12/2024).

Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Opsla., dalam pembacaan memorandum tersebut menyampaikan secara garis besar pelaksanaan tugas Yonranratfib 2 Mar yang telah, sedang dan akan dilaksanakan serta beberapa hal menonjol yang perlu mendapatkan perhatian.

Selanjutnya disampaikan pula, sekilas tentang kegiatan meliputi bidang intelijen, operasi dan latihan, bidang personel, bidang logistik, serta capaian pembangunan sebagai gambaran tentang situasi dan kondisi satuan saat ini.

Usai penyampaian paparan tentang memorandum sertijab Komandan Yonranratfib 2 Mar dilanjutkan dengan penandatanganan naskah memorandum serta penyerahan naskah oleh Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr. Opsla, kepada pejabat baru Mayor Marinir Arif Wahyudi dilanjutkan tour facility.(Budi)

Leave a Reply

Pengaduan via WhatsApp!